Khasiat Lidah buaya
Khasiat lidah buaya. Aloe vera (lidah buaya). Lidah buaya selain mudah ditanam, lidah buaya juga sangat dikenal dengan sejuta khasiatnya sehingga banyak pabrik skin care yang menggunakannya, memanfaatkan tanaman ini untuk diambil khasiatnya.
Tanaman ini sangat mudah dijumpai di sekitar kita. Tak jarang dari kita yang menanamnya di depan rumah atau sekitar rumah.
Lidah buaya pada umumnya memiliki kulit yang tebal berwarna hijau, berduri, dan berdaging.
Kandungan Lidah Buaya
Aloin, barbaloin, iso barloin, aloe-emodin, aloenin, aloesin.
6 Khasiat Lidah Buaya
Seperti yang kita ketahui bahwa tanaman lidah buaya memiliki banyak sekali khasiat, tidak hanya untuk kulit saja bahwa untuk beberapa penyakit
1. Penyubur Rambut
Cara mengaplikasikan lidah buaya pada rambut
- Ambillah daun lidah buaya segar secukupnya dan belah
- Ambil dagingnya dengan cara dikerok hingga menjadi cairan lendir
- Gosok-gosokkan ke kulit kepala dan rambut
- Selanjutnya, diamkan rambut kurang lebih 20 menit atau lebih agar dapat meresap ke kulit kepala dan rambut
- Setelah dirasa sudah cukup didiamkan, keramaslah sampai bersih
2. Mengobati Jerawat dan Mencerahkan Wajah
Cara mengaplikasikan lidah buaya untuk mengobati jerawat dan mencerahkan wajah
- Ambillah lidah buaya yang sudah didiamkan sehari
- Kerok-kerok daging lidah buaya hingga menjadi cairan lendir
- Aplikasikan ke wajah sebagai masker
- Diamkan 15 menit
- Jika dirasa sudah, cucilah bilas dengan air bersih
3. Obat Luka Bakar
Cara mengaplikasikan lidah buaya pada luka bakar
- Siram luka bakar tersebut dengan air mengalir
- Lalu, tempelkan lendir lidah buaya pada luka bakar tersebut
- Ulangi sampai kurang lebih 3 kali sehari sampai lukanya sembuh
4. Mengobati Bisul
Cara mengaplikasikan lidah buaya untuk bisul
- Ambil lidah buaya yang sudah dibiarkan kurang lebih sehari biar getahnya keluar semuanya
- Kerok-kerok lidah buaya hingga menjadi cairan lendir
- Campurkan lendir lidah buaya dengan garam
- Lalu tempelkan pada bisul
5. Mengobati Wasir
Cara mengaplikasikan lidah buaya untuk mengobati wasir
- Siapkan 1/2 daun lidah buaya
- Buang durinya lalu cuci bersih
- Parut daun lidah buaya tambahkan 1/2 cangkir air matang dan 2 sdm madu
- Aduk rata campuran tersebut, lalu saring
- Minumlah ramuan ini sehari 3 kali diharapkan wasir segera sembuh
6. Mengobati Siphylis
Cara mengaplikasikan lidah buaya untuk siphylis
- Potonglah bunga lidah buaya
- Rebus dengan daging dan sedikit air
- Lalu, minumlah air rebusan tersebut
APakah bisa lidah buaya untuk dijadikan minuman ?
Jawabannya, sangat bisa.
Lidah buaya selain dijadikan sebagai obat kulit, lidah buaya juga dapat dikonsumsi sebagai minuman segar, berikut cara-caranya
Cara Membuat Es Lidah Buaya
Bahan-Bahan:
- Lidah buaya dengan ukuran besar
- Sirup merah
- Biji selasih
Cara menyajikan:
- Ambil lidah buaya yang mempunyai ukuran besar, lalu kupas kulitya
- Setelah dikupas kulitnya, potong daging lidah buaya sesuai selera tapi jangan terlalu kecil
- Rendam lidah buaya dengan garam kurang lebih lima menit dengan cara diremas-remas
- Di rasa sudah cukup untuk merendamnya, bilas dengan air bersih
- Rebus daging lidah buaya yang sudah direndam dengan air secukupnya sampai mendidih
- Tuang irisan lidah buaya yang sudah direbus, lalu masukkan biji selasih sesuai selera dan tuangkan air sirup merah ke dalam gelas (bisa ditambahkan es batu jika perlu)
- Es lidah buaya siap disajikan
Comments
Post a Comment